Babinsa Koramil 2209/Lengkong Laksanakan Komsos Bersama Warga Desa Langkapjaya

Lengkong, — Babinsa Koramil 2209/Lengkong, Serda Kasmat, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Kampung Cisuren, Desa Langkapjaya, Kecamatan Lengkong, pada hari Selasa, 02 Desember 2025. Kegiatan Komsos tersebut dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan silaturahmi dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Serda Kasmat berdialog dengan warga terkait situasi keamanan lingkungan serta mengimbau masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan kewaspadaan dalam menghadapi berbagai dinamika di wilayah. Babinsa juga menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif. Warga menyambut baik kegiatan Komsos ini dan berharap kerja sama antara TNI dan masyarakat dapat terus ditingkatkan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan harmonis antara Babinsa dan masyarakat desa dapat terus terjaga demi mendukung pembangunan dan keamanan wilayah. (Pendim 0622)